Cukup Tambah 1 Gol, Mohamed Salah Bisa Lampaui Cristiano Ronaldo, Robin van Persie, dan Didier Drogba Sekaligus

By Aditya Fahmi Nurwahid - Minggu, 1 April 2018 | 11:38 WIB
Ekspresi Mohamed Salah setelah mencetak gol Liverpool ke gawang Crystal Palace dalam partai Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, London, 31 Maret 2018. (GLYN KIRK / AFP)

Performa Mohamed Salah bersama Liverpool musim ini memang terlihat fenomenal, terlebih sang pemain miliki kemungkinan akan lampaui tiga legenda Liga Inggris.

Tiga legenda yang siap dilampaui oleh Mohamed salah adalah Cristiano Ronaldo, Robin van Persie, dan Didier Drogba.

Bahkan, syarat Salah bisa melewati tiga pemain tersebut hanyalah mencetak satu gol lagi bagi Liverpool pada pertandingan pekan ke-33.

Jika pada pertandingan derbi Merseyside kontra Everton pada 7 April 2018, Salah berhasil cetak gol, maka catatan luar biasa ini akan terwujud.

(Baca Juga: Ditawar Klub Liga Inggris, Anak Tiri Real Madrid Pilih Bertahan di Bayern Muenchen)

Pasalnya, satu gol Mohamed Salah ke gawang Crystal Palace pada Sabtu (31/3/2018) menempatkan sang pemain setara dengan tiga legenda tersebut.

Mohamed Salah, bersama Cristiano Ronaldo dan Robin van Persie, menjadi tiga pemain yang berhasil cetak gol dalam 21 pertandingan.

Salah hanya gagal mencetak gol di sembilan laga, menyamai torehan Ronaldo bersama Manchester United (2007-2008) dan Van Persie dengan klub yang sama (2012-2013).

(Baca Juga: 6 Gelandang yang Bisa Ganti Pogba, Carrick, dan Fellaini di Manchester United)

Bedanya, Mohamed Salah masih bisa menambah pundi golnya karena Liga inggris masih tersisa enam pertandingan bagi Liverpool musim ini.