Rahasia Mohamed Salah Terbongkar! Begini Susahnya jadi Putra Mesir di Liga Eropa

By Aditya Fahmi Nurwahid - Selasa, 20 Maret 2018 | 10:44 WIB
Ekspresi winger Liverpool FC, Mohamed Salah, dalam laga Liga Inggris kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 10 Maret 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Taukah anda jika pilar Liverpool, Mohamed Salah, menjalani sulitnya karier sebagai pesepak bola sebelum sesukses kini?

Kisah sedih tersebut akhirnya diungkapkan Mohamed Salah, seperti dilansir BolaSport.com dari laman ESPN.

Salah mengatakan bahwa kariernya di liga top Eropa dibangun dengan susah payah.

Mohamed salah bahkan mengaku merasakan kesulitan tersebut sejak bermain di klub Eropa pertamanya, FC Basel.

"Sulit bagi kami (pemain Mesir) untuk mencapai tingkat itu (Liga Eropa) dan terus bermain di level itu selama bertahun-tahun," kata Mohamed Salah.

"Saya tahu sejak hari pertama saya pergi ke FC Basel, itu akan sulit," ucap sang pemain menambahkan.

Namun, ditengah kesulitan tersebut, Mohamed Salah tak ingin merengek pada keadaan.

Lepas dari FC Basel, Mohamed Salah lalu berkelana ke Chelsea, Fiorentina, AS Roma, dan kini berlabuh ke Liverpool.


Mohamed Salah, usai mencetak gol dalam laga Liverpool Vs Watford pada lanjutan laga Liga Inggris pekan ke-31 di Stadion Anfield, pada Sabtu (17/3/2018) atau Minggu dini hari WIB(LINDSEY PARNABY/AFP )

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Saya Selalu Tunjukkan Bahwa Saya yang Terbaik)