Tertahan di Goodison Park, Kiper Liverpool Tak Kecewa

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 7 April 2018 | 21:33 WIB
Salah satu aksi kiper Liverpool FC, Loris Karius, dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Tottenham Hotspur di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, pada Minggu (4/2/2018). (PAUL ELLIS / AFP)

Kiper Liverpool, Loris Karius, tidak kecewa dengan hasil imbang 0-0 melawan Everton pada partai derbi Merseyside di Goodison Park, Sabtu (7/4/2018) malam WIB.

Di pertandingan ini, Liverpool tidak diperkuat sang pemain bintang, Mohamed Salah.

Salah mengalami cedera pangkal paha saat bermain di laga leg pertama perempat final Liga Champions melawan Manchester City pada tengah pekan.

Meski mendominasi jalannya pertandingan dan membuat sejumlah peluang bagus, Liverpool juga dihadapkan oleh ancaman-ancaman berbahaya dari Everton.

Namun, penampilan gemilang Karius, salah satunya dengan menepis tembakan Yannick Bolasie di babak pertama, membuat tim berjulukan The Reds tidak kebobolan.

"Saya pikir kami bermain sangat bagus di babak pertama. Wajar kami akhirnya juga tertekan karena ini pertandingan intens," kata Karius seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Menurut saya, imbang merupakan hasil adil," ucapnya.

(Baca juga: Rekor Tandang Jose Mourinho Vs Pep Guardiola, Lebih Banyak Kalahnya)

Hasil imbang ini membuat Liverpool terancam kehilangan posisi di tangga ketiga klasemen sementara karena baru mengemas 67 poin dari 33 laga yang sudah dimainkan.

Posisi mereka bisa direbut Tottenham Hotspur, yang memiliki 64 poin dari 31 laga sebelum melakoni laga kontra Stoke City pekan ini.