Kirim 4 Pemain ke Piala Dunia 2018, Manchester City Kian Peduli Pemain Asli Inggris

By BolaSport - Rabu, 6 Juni 2018 | 19:31 WIB
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, memberikan keterangan kepada pers setelah mengumumkan skuat final untuk Piala Dunia 2018, 17 Mei 2018 di Wembley, London. (Ben STANSALL / AFP)

Juara Liga Inggris 2017-2018, Manchester City, menjadi klub yang mengirim pemain terbanyak ke Piala Dunia 2018.

Penulis: Muhammad Fajar Satria

Keberhasilan Manchester City menjuarai Premier League 2017-2018 menjadi berkah bagi pemainnya.

Terdapat 16 pemain The Citizens yang akan bermain membela negara di Piala Dunia 2018.

Untuk Timnas Inggris sendiri, Manchester City mengirim 4 pemain untuk memperkuat The Three Lions.

Mereka adalah Kyle Walker, John Stones, Fabian Delph, dan Raheem Sterling.

(Baca Juga: Inilah Tim Pertama yang Tiba di Rusia untuk Piala Dunia 2018)

Jumlah tersebut menyamai klub rival sekotanya, Manchester United, dan hanya kalah 1 pemain dari Tottenham Hotspur.

Ada tren menarik dalam jumlah pemain yang disumbangkan Manchester City ke Timnas Inggris di Piala Dunia sejak 2002.

Jumlah pemain Manchester City yang membela Timnas Inggris di Piala Dunia terus mengalami peningkatan.