Prancis Vs Belgia - Gol Pembuka Bakal Kembali Jadi Penentu Kemenangan?

By Verdi Hendrawan - Selasa, 10 Juli 2018 | 10:58 WIB
Striker timnas Belgia, Romelu Lukaku (kiri), merayakan gol ke gawang Panama bersama rekan setimnya dalam laga Grup G Piala Dunia 2018 di Fisht Stadium, Sochi, 18 Juni 2018. (ADRIAN DENNIS / AFP )

Pertandingan semifinal pertama Piala Dunia 2018 akan mempertemukan timnas Prancis dan Belgia di Stadion Saint-Petersburg, Rusia, pada Selasa (10/7/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Di atas kertas, kekuatan timnas Prancis dan Belgia bisa dibilang merata, sama kuat, dan memiliki 50 persen peluang meraih kemenangan.

Sepanjang sejarah, timnas Prancis pernah bertemu Belgia sebanyak 74 kali, baik dalam sebuah turnamen atau hanya laga uji coba.

Dari 74 laga yang telah mereka lakoni, timnas Belgia memiliki jumlah kemenangan lebih banyak, yaitu 30 kali.

Sementara timnas Prancis hanya meraih 24 kemenangan dan 20 laga sisanya berakhir imbang.

Namun dalam periode 22 tahun terakhir, ada hal unik yang terjadi dalam 7 pertemuan terakhir Prancis dan Belgia.

Hal unik yang dimaksud adalah tim mana yang mampu mencetak gol terlebih dahulu, maka mereka bakal meraih kemenangan.

Dalam 7 pertandingan tersebut, timnas Prancis mampu meraih 3 kemenangan, sedangkan Belgia hanya 2 kali. Sementara 2 laga lainnya berakhir imbang tanpa gol.

Dari setiap pertandingan yang memunculkan pemenang, tim pertama yang mampu mencetak gol terlebih dahulu selalu mampu menaklukan lawannya.