8 Catatan Menarik Timnas Kroasia di Semifinal Piala Dunia 2018

By Weshley Hutagalung - Rabu, 11 Juli 2018 | 06:39 WIB
Para pemain Kroasia merayakan kemenangan atas Rusia lewat adu penalti pada perempat final Piala Dunia 2018 di Fisht Arena, Sabtu (7/7/2018). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP )

Catatan ketiga, satu-satunya kekalahan Kroasia dalam 6 laga di fase knock-out Piala Dunia terjadi di semifinal Piala Dunia 1998 versus Prancis.

Keempat, kekalahan dari Pracis tersebut menjadi satu-satunya dalam 8 laga melawan sesama tim Eropa di Piala Dunia. Hasil lain berwujud 5 kemenangan dan 2 kali seri.

Kelima, Kroasia termasuk tim yang baik dalam melancarkan serangan.

Hanya 3 dari 10 gol Kroasia yang tercipta dari situasi set-piece. Selebihnya gol tercipta melalui open play.

Catatan keenam memperlihatkan hal berbeda. Ya, 3 dari 4 gol yang bersarang ke gawang Kroasia tercipta melalui bola mati alias set-piece.

Hal menarik ketujuh terkait catatan pertandingan resmi milik Kroasia.

(Baca Juga: Fabio Capello: Akhirnya Inggris Punya Kiper Bagus)

Dalam 9 pertandingan kompetitif yang terakhir, Kroasia tak terkalahkan. Terakhir kalah didapat dari Turki pada September 2017.

Terakhir atau catatan kedelapan, Kroasia memiliki 8 pencetak gol di Piala Dunia 2018.

Hanya Belgia, dengan 9 pemain, yang punya lebih banyak pencetak gol di Piala Dunia 2018.