'Boo' Menyeruak Setiap Kali Bek Kroasia Ini Memainkan Bola

By Firzie A. Idris - Kamis, 12 Juli 2018 | 01:59 WIB
Pemain Kroasia, Domagoj Vida, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Rusia pada perempat final Piala Dunia 2018 di Fisht Arena, Sabtu (7/7/2018) (ADRIAN DENNIS / AFP )

Bek timnas Kroasia, Domagoj Vida, melewati babak pertama yang sulit saat menghadapi timnas Inggris di semifinal Piala Dunia 2018, Rabu (11/7/2018).

Laporan Firzie A. Idris dari Moscow, Rusia

Pertama, timnas Inggris memimpin cepat lewat gol Kieran Trippier hanya 5 menit laga berselang.

Skor 1-0 pun bertahan hingga tengah babak.

Kedua, ia merasakan penuh amarah suporter tuan rumah imbas kasus video "Slava Ukrayini/Glory to Ukraine" yang juga membuat asisten pelatih Ognjen Vukojevic dipulangkan usai kemenangan di perempat final melawan Rusia.

Vida hanya mendapat peringatan keras dari FIFA kendati penyelenggara Piala Dunia ini sempat mempertimbangkan untuk memulangkan sang pemain.

(Baca juga: Cristiano Ronaldo ke Juventus, Real Madrid Paling Tidak Harus Dapatkan 1 dari 3 Pemain Ini)

Ya, suporter Rusia di Stadion Luzhniki bereaksi keras terhadap Vida.

Penonton mengeluarkan hujatan setiap kali bola berada di penguasaan bek asal Besiktas tersebut.

Secara total, pada babak pertama Vida menyentuh bola sebanyak 31 kali.