Karena Hal Sepele Ini Lionel Messi Coret 2 Pemain Timnas Argentina dari Piala Dunia 2018

By Nina Andrianti Loasana - Sabtu, 14 Juli 2018 | 15:46 WIB
Penyerang Prancis, Kylian Mbappe, bersalaman dengan Lionel Messi (Argentina) setelah pertandingan kedua tim di babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, 30 Juni 2018. (LUIS ACOSTA / AFP)

Media Argentina, Clarin, mengungkapkan bahwa Lionel Messi melarang Jorge Sampaoli untuk menurunkan 2 pemain Argentina karena masalah sepele.

2 pemain yang dimaksud adalah Federico Fazio dan Giovani Lo Celso.

Berstatus sebagai finalis Piala Dunia 2014, langkah Argentina di Piala Dunia 2018 harus terhenti pada babak 16 besar setelah dikalahkan Prancis 3-4.

Penampilan Albiceleste di Rusia menuai banyak kritik karena Lionel Messi cs sempat dikalahkan Kroasia 0-3 dan ditahan imbang 1-1 oleh Islandia di fase grup.

Terlalu bergantung kepada Lionel Messi disebut menjadi salah satu faktor buruknya performa Argentina di Piala Dunia 2018.

Selain di dalam lapangan, pengaruh Lionel Messi di luar lapangan disebut juga cukup besar bagi Argentina.

Bahkan La Pulga kerap kali mengintervensi keputusan pelatih Argentina, Jorge Ssampaoli.

(Baca Juga: Begini Alasan Unai Emery Tendang Jack Wilshere dari Arsenal)

Baru-baru ini terbongkar bahwa Lionel Messi ingin dua pemain Argentina yaitu Federico Fazio dan Giovani Lo Celso dicoret dari skuat Piala Dunia 2018.

Pemain Barcelona ini melarang Sampaoli menurunkan Federico Fazio dan Giovani Lo Celso karena tampil di bawah standar yang ia inginkan.

Walhasil Federico Fazio hanya bermain dalam babak kedua laga kuarter final melawan Prancis.

Sementara Lo Celso sama sekali tak diturunkan di Piala Dunia 2018.

Clarin juga mengatakan bahwa Messi punya alasan khusus untuk tidak menyukai Lo Celso.

(Baca Juga: 4 Pemain Real Madrid yang Beruntung karena Kepindahan Cristiano Ronaldo)

Pasalnya, Lionel Messi merasa malu setelah kalah berlaga melawan Lo Celso di sesi latihan.

 


Giovani Lo Celso, gelandang muda Paris SG salah satu debutan di timnas Argentina untuk uji coba menghadapi Rusia (10/11/2017) dan Nigeria (14/11/2017).(FRANCK FIFE/AFP)

Meskipun alasan sepele tersebut tersebut dibantah oleh sumber dekat Lionel Messi.

Lionel Messi memang dikenal memiliki hubungan yang sangat dingin dengan pers Argentina.

Messi kerap direndahkan oleh media Argentina karena kegagalannya untuk membawa timnas berjaya di ajang internasional.

Pada 2016, Messi memimpin seluruh skuat timnas Argentina untuk memboikot media setelah beredar kabr hoax bahwa Ezequiel Lavezzi menghisap marijuana saat pesmusatan latihan.

Saat itu, Messi mengungkapkan timnya bisa menoleransi kurangnya respek yang ditunjukkan oleh media Argentina, namun ia tidak bisa lagi menoleransi berita bohong.