Perlakuan Kasar Lawan kepada Eden Hazard Justru Untungkan Timnas Belgia, Kok Bisa?

By Tomy Kartika Putra - Rabu, 13 Juni 2018 | 15:33 WIB
Ekspresi penyerang timnas Belgia, Eden Hazard, saat menahan rasa sakit yang dialaminya dalam laga uji coba menghadapi Kosta Rika di Stadion Stade Roi Baudouin, Brussel, Belgia, pada Senin (11/6/2018). (EMMANUEL DUNAND / AFP)

Pemain Chelsea tersebut harus ditarik keluar pada menit ke-70 dan digantikan oleh Moussa Dembele.

Meskipun demikian, De Bruyne menganggap wajar akan hal itu.

(Baca juga: Chelsea Diam-diam Incar Pemain Buangan Manchester City)

Gelandang Manchester City tersebut menilai bahwa perlakuan kasar lawan kepada Hazard justru bisa menguntungkan tim.

"Jika Anda bermain bagus, maka lawan akan mencoba untuk menendang Anda," ucap De Bruyne kepada Telegraph seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Dia berada di posisi di mana banyak pemain lawan yang menjaga dan akan menendang," tuturnya.

"Meskipun dia mendapatkan tendangan dari lawan, namun kami akan mendapatkan tendangan bebas dan mereka akan dijatuhi hukuman kartu kuning, jadi saya rasa itu adalah hal positif. Anda bisa berpikir apa yang terjadi kemudian," kata eks pemain Chelsea tersebut.

Belgia di Piala Dunia 2018 tergabung dalam grup G di mana mereka akan bertemu Panama, Tunisia dan Inggris.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)

 

Real Madrid telah resmi menunjuk pelatih timnas Spanyol Julen Lopetegui sebagai pengganti Zinedine Zidane. . Lopetegui bakal menukangi Real Madrid setelah Piala Dunia 2018 selesai digelar . Apakah pilihan tepat? . #realmadrid #julenlopetegui #zinedinezidane #pialadunia2018

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on