Alasan Dipilihnya Fernando Hierro sebagai Suksesor Julen Lopetegui

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 14 Juni 2018 | 04:00 WIB
Direktur Olahraga Federasi Sepak Bola Spanyol, Fernando Hierro (tengah), menghadiri jumpa pers menjelang Piala Dunia 2018 di Krasnodar Academy, 13 Juni 2018. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Presiden federasi sepak bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales, mengungkapkan alasan dipilihnya Fernando Hierro sebagai pengganti Julen Lopetegui untuk menangani Sergio Ramos dkk di Piala Dunia 2018.

Julen Lupetegui resmi dipecat oleh timnas Spanyol pada Rabu (13/6/2018).

Rubiales kecewa lantaran Lopetegui memberitahu RFEF 5 menit sebelum ia resmi ditunjuk Real Madrid sebagai pelatih Real Madrid, pada Selasa (12/6/2018).

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)

Pasca memecat Julen Lopetegui, Spanyol resmi menunjuk legenda Real Madrid, Fernando Hierro untuk membesut La Furis Roja selama ajang Piala Dunia 2018.

Hierro sebelumnya menjabat sebagai Direktur Olahraga timnas Spanyol.

"Saya ingin berterima kasih kepada Fernando Hierro karena telah menerima tantangan besar ini dan kami memercayakan timnas Spanyol ke tangannya," kata Rubiales seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Kami selalu mengatakan bahwa ingin mengubah sedikit kemungkinan, jadi pergantian harus seseorang yang mengenal pemain. Mereka menerimanya dengan senang dan tangan terbuka, serta ingin membantunya dalam segala hal," ujar dia.

Hierro akan mulai melatih Tim Matador pada Jumat (15/6/2018) pagi sebelum Spanyol menghadapi partai pembuka grup B melawan Portugal.