Jelang Lawan Spanyol, Portugal Dibayangi Kutukan Tak Pernah Menang di Laga Awal

By Tomy Kartika Putra - Jumat, 15 Juni 2018 | 18:38 WIB
Pemain Portugal merayakan gol yang dicetak penyerang Goncalo Guedes (kedua dari kiri) saat melawan Aljazair dalam laga uji coba di Stadion Luz, Lisbon, Portugal, pada 7 Juni 2018. (JOSE MANUEL RIBEIRO/AFP PHOTO)

(Baca juga: Chelsea Tolak Tawaran Rp 335 Miliar Arsenal untuk Pemain Brasil)

Mungkin BolaSporter masih ingat ketika Portugal dibantai dengan telak oleh Jerman dengan skor 4-0 di laga pertama grup G Piala Dunia 2014.

Begitu juga hasil imbang 0-0 yang mewarnai laga Portugal kontra Pantai Gading di hari pertama pertandingan grup G Piala Dunia Afrika Selatan.

Sedangkan di level kontinental, Tim Selecao das Quinas juga tertahan di laga perdana Piala Eropa dua tahun silam dengan skor imbang 1-1 kontra Islandia.

Meskipun pada akhirnya mereka berhasil menjadi juara setelah mengalahkan tuan rumah Prancis di partai final.

Catatan buruk berlanjut di empat tahun setelahnya, di Piala Eropa 2012 Polandia-Ukraina, Portugal juga menelan kekalahan dari Jerman dengan skor tipis 1-0.

Hasil pertandingan kontra Spanyol nanti akan menghasilkan dua kemungkinan bagi timnas Portugal - berhasil menghentikan kutukan atau mengakui kutukuan tersebut berlanjut.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)