Pelatih Spanyol Buat Keputusan Salah Menarik Keluar Diego Costa

By Tomy Kartika Putra - Sabtu, 16 Juni 2018 | 14:58 WIB
Penyerang Spanyol, Diego Costa, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Portugal dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Pelatih Spanyol, Fernando Hierro, lantas memutuskan untuk menarik keluar Costa pada menit ke-77 untuk digantikan oleh Iago Aspas.

Saat itu Spanyol telah berhasil membalikkan kedudukan menjadi 3-2 berkat sepakan spektakuler Nacho.

Ditarik keluarnya Costa justru membuat Portugal tampil lepas.

Mourinho, yang sempat melatih Costa di Chelsea, mempunyai pendapat yang senada.


Penyerang Spanyol, Diego Costa, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Portugal dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.(PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Pelatih 55 tahun tersebut meyakini bahwa ketidakhadiran Costa di dalam lapangan membuat para pemain Portugal lebih nyaman untuk mengembangkan permainan mereka.

"Pertandingan itu (Portugal kontra Spanyol) hanya ada dua bagian menurut saya, yaknj bagian sebelum Diego Costa ditarik keluar dan bagian setelahnya," ucap Mourinho kepada Russia Today seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Pertandingan berubah (setelah Costa ditarik keluar). Hal itu membat bek sentral Portugal mampu maju kedepan, mereka tidak takut lagi meninggalkan sarangnya."


Ekspresi pelatih Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga final Piala FA kontra Chelsea di Stadion Wembley, London, Inggris pada 19 Mei 2018. ( IAN KINGTON/AFP )

Eks pelatih Chelsea tersebut lantas menyebut bahwa ditariknya Costa membuat para bek Portugal menjadi lebih nyaman.