4 Pemain yang Harga Jualnya Diprediksi akan Meroket Tajam Setelah Piala Dunia 2018

By Nina Andrianti Loasana - Rabu, 18 Juli 2018 | 15:22 WIB
Hirving Lozano menyundul bola saat dibayang-bayangi Jerome Boateng pada laga Jerman vs Meksiko di Stadion Luzhniki, 17 Juni 2018. ( YURI CORTEZ/AFP )

Lozano juga tampil moncer di PSV musim lalu.

Baru-baru ini, Lozano dikaitkan dengan transfer ke Manchester United.

Selain itu, Barcelona juga kabarnya tengah mengincar sang striker.

Di mana pun ia berakhir setelah jendela transfer musim 2018/19, penampilan Lozano di Rusia diprediksi akan membuat harga sang pemain meroket.

Pemain berjulukan Chucky ini sukses mencetak 1 gol dan 1 assist dari 4 laga selama Piala Dunia 2018.

2. Harry Maguire


Harry Maguire (kanan) merayakan gol Inggris ke gawang Swedia dalam partai perempat final Piala Dunia 2018 di Samara Arena, 7 Juli 2018. ( FABRICE COFFRINI / AFP )

Pemain Leicester City, Harry Maguire, menjadi salah satu bek paling menonjol di Piala Dunia.

Maguire dikenal sebagai bek tengah yang kuat yang tidak takut untuk membawa bola keluar dari lini pertahanan.