Kekalahan Lionel Messi cs dari Kroasia Bikin Malu Legenda Timnas Argentina

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 22 Juni 2018 | 17:00 WIB
Bintang timnas Argentina, Lionel Messi (tengah), di antara kawalan tiga pemain Kroasia, Ivan Strinic (atas), Marcelo Brozovic (kanan), dan Luka Modric dalam laga Grup D Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, 21 Juni 2018. (KIRILL KUDRYAVTSEV / AFP)

Kekalahan timnas Argentina dari Kroasia di babak penyisihan grup Piala Dunia 2018, membuat legenda La Albiceleste, Mario Kempes, mengaku malu. 

Timnas Argentina secara mengejutkan takluk 0-3 dari Kroasia pada babak penyisihan Grup D Piala Dunia 2018, Kamis (21/6/2018) waktu setempat.

Trigol tim berjuluk Vatreni yang dihasilkan Ante Rabic (53'), Luka Modric (80'), dan Ivan Rakitic pada menit ke-90, membungkam ekspektasi publik atas status unggulan Argentina.

Kekalahan ini tentu menjadi pukulan bagi skuat racikan Jorge Sampaoli dalam mengarungi perjalanan di Piala Dunia 2018.

Tak ayal sang legenda La Albiceleste, Mario Kempes, juga menyatakan rasa kekecewaan mendalam.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)


(Baca Juga: Lionel Messi Bisa Saja Pensiun Seusai Piala Dunia 2018)

(Baca Juga: Resmi, Emre Can Pindah Menuju Juventus!)

"Performa Argentina sangat memalukan, dan mereka sangat dekat dengan tersingkir dengan satu pertandingan tersisa," tutur Mario Kempes seperti dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.