Mantan Pengantar Susu Ini Siap Catat Debut Bersama Timnas Inggris di Piala Dunia 2018

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 24 Mei 2018 | 13:49 WIB
Kiper Burnley, Nick Pope, meninju bola pada laga Liga Inggris kontra Arsenal di Turf Moor, Burnley, pada Minggu (26/11/2017). (PAUL ELLIS/AFP)

Nick Pope sendiri kini mengaku siap untuk mencatatkan debut bersama timnas Inggris di Piala Dunia 2018.

"Kami adalah tim, skuat yang benar-benar baik dan kami saling membantu setiap hari dalam latihan," ujar Nick Pope dikutip BolaSport.com dari Lanchesire Telegraph.

"Para pemain yang bermain dan tidak bermain, kami masih akan mencoba mendukung satu sama lain," ucap Pope menambahkan.

(Baca Juga: Mohamed Salah Ungkap Pilihannya soal Ibadah Puasa saat Final Liga Champions 2017-2018)

Nick Pope pun mengaku bahwa ia juga ingin masuk dalam susunan utama pada laga perdana di Piala Dunia 2018.

"Jelas tujuan akhirnya adalah untuk masuk dalam susunan utama untuk pertandingan pertama Piala Dunia," ucap Nick Pope.

"Tetapi kepentingan yang lebih besar adalah tim nasional Inggris dan itu apa yang benar-benar ingin kita dukung dan lakukan dengan baik," ujar kiper Burnley ini menambahkan.

Pada Piala Dunia 2018 nanti, Nick Pope harus bersaing dengan Jack Butland dan Jordan Pickford untuk memperebutkan satu tempat di bawah mistar timnas Inggris.