Igor Akinfeev Menolak Dianggap Pahlawan Kemenangan Rusia atas Spanyol

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 2 Juli 2018 | 01:26 WIB
Aksi heroik kiper Rusia, Igor Akinfeev, saat adu tendangan penalti melawan Spanyol di babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Minggu (1/6/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Kiper timnas Rusia, Igor Akinfeev, enggan dianggap sebagai pemain terbaik di pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 melawan Spanyol.

Rusia sukses membuat kejutan dengan menyingkirkan tim favorit juara Piala Dunia 2018, Spanyol, di Stadion Luzhniki, Minggu (1/6/2018) waktu setempat.

Di pertandingan ini Rusia lebih dulu tertinggal 0-1 setelah Sergei Ignashevich melakukan gol bunuh diri pada menit ke-12.

Namun, tendangan penalti Artem Dzyuba memaksa Tim Matador bermain imbang 1-1 hingga 90 menit.

(Baca Juga: Imbang Hingga Babak Perpanjangan Waktu, Rusia-Spanyol Ditentukan Lewat Adu Penalti)

Setelah memainkan perpanjangan waktu, tidak ada gol lain yang tercipta sehingga perebutan tiket ke perempat final harus ditentukan lewat drama adu penalti.

Akinfeev tampil sebagai pahlawan kemenangan Rusia dengan melakukan tepisan atas tendangan Koke dan Iago Aspas.

Rusia pun memenangi adu tendangan penalti dengan skor 4-3 atas Tim Matador.

Meski menjadi penentu kemenangan, Akinfeev memilih bersikap merendah dan tidak menganggap dirinya sebagai pemain terbaik di pertandingan tersebut.