Restoran dan Bar di Wilayah Kota Penyelenggara Piala Dunia 2018 Ini Kewalahan Layani Fan

By Bayu Chandra - Sabtu, 7 Juli 2018 | 16:01 WIB
Echpochmaks, makanan favorit fan asing yang datang ke Tatarstan, Kazan, Rusia. (DOK/THEMOSCOWTIMES)

Peryataan itu bukan tanpa sebab, setelah departemen Pariwisata Tatarstan menyatakan, penggemar asing yang datang ke Kazan, telah menyantap rata-rata 21.000 makanan echpochmaks ini.

(Baca juga: Aksi Perkelahian Fan Inggris dengan Penggemar Kolombia Memakan Korban)

Dilansir BolaSport.com dari laman The Moscow Times, Sabtu (7/7/2018), dalam 20 hari pertama turnamen, tercatat 21.125 echpochmaks habis terjual.

Kue ini disantap bersama 87.926 liter bir selama menyaksikan turnamen Piala Dunia 2018.

(Baca juga: Capai Kesepakatan, Eks Kiper Real Madrid Segera Jadi Bagian Atletico Madrid)

Tidak hanya makanan itu saja, sebuah kafe di wilayah itu dilaporkan telah menghabiskan 57.674 khinkali (bubur Georgia) dan 5.768 Khachapuri (roti isi keju Georgia) selama perhelatan Piala Dunia 2018.

Semua itu hanya untuk penggemar asing yang datang.

(Baca juga: Kontraknya Tak Diperpanjang Klub asal Manchester, Penyerang Thailand Ini Pilih Pulang Kampung)

Kabar teranyar melaporkan, baru seminggu perhelatan Piala Dunia 2018 berlangsung di Kazan, beberapa bar dan restoran bahkan telah kehabisan bir.

(Baca juga: Timnas Jepang Dipastikan Berpisah dengan Akira Nishino, Dua Pelatih asal Eropa Jadi Bidikan)