Prediksi Terbukti, Gus Romy Ikut 'Antarkan' Prancis Tembus Semifinal Piala Dunia 2018

By Estu Santoso - Sabtu, 7 Juli 2018 | 19:06 WIB
Ketua Umum DPP PPP, Muhammad Romahurmuziy (dua dari kanan) memberikan kode victory dan memegang bendera Prancis saat timnas Prancis mencetak gol kedua ke gawang Uruguay pada perempat final Piala Dunia 2018, Jumat (6/7/2018). (Dok. Humas DPP PPP)

BOLASPORT.COM – Demam Piala Dunia 2018 juga dirasakan di Kantor DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Jumat (6/7/2018) malam. Ketua Umum PPP, Romahurmuziy juga ikut dalam kemeriahan nonton bareng ini.

DPP PPP menggelar acara nonton bareng alias nobar Piala Dunia 2018 ketika turnamen di Rusia ini memasuki fase perempat final.

Laga pertama perebutan tiket ke semifinal antara timnas Uruguay kontra timnas Prancis jadi momen nobar DPP PPP jelang akhir pekan ini.

(Baca juga: Berpeluang Ikuti Jejak Bambang Pamungkas, Ini Tekad Evan Dimas di Final Piala FA Malaysia 2018)

Dengan memakai layar raksasa yang ada di depan Kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, nobar ini sangat meriah.

Ketua Umum PPP, Muhammad Romahurmuziy pun turut dalam nobar ini meski beberapa jam sebelumnya baru menggelar rapat internal.

(Baca juga: Timnas Jepang Dipastikan Berpisah dengan Akira Nishino, Dua Pelatih asal Eropa Jadi Bidikan)


”Malam ini, saya pakai kaos warna biru bukan karena saya pendukung Uruguay, tetapi suporter Prancis,” ucap Gus Romy, sapaan Romahurmuziy kepada sejumlah awak media termasuk BolaSport.com.

(Baca juga: Capai Kesepakatan, Eks Kiper Real Madrid Segera Jadi Bagian Atletico Madrid)