Singkirkan Jerman, Kedutaan Korea Selatan di Meksiko 'Diserbu' Fan Skuat El Tri

By Bayu Chandra - Kamis, 28 Juni 2018 | 11:15 WIB
Fan Meksiko telah berada di area Luzhniki Stadium beberapa jam sebelum laga timnas Jerman vs timnas Meksiko, Minggu (17/6/2018). (FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Dilansir BolaSport.com dari laman The Guardian, ratusan penggemar sepak bola Meksiko memadati Kedutaan Korea Selatan yang berada di negaranya.

Mereka merayakan kemenangan Taeguk Warriors dan melambai-lambaikan bendera Meksiko serta Korea Selatan, di luar kantor kedutaan, di lingkungan kota Lomas de Chapultepec.

(Baca juga: VIDEO - Gol Sepakan Andik Vermansah dari Luar Kotak Penalti Memanfaatkan Blunder Kiper)

Han Bjoung-yin, Konsulat Jenderal (Konjen) Korsel di Meksiko tidak luput turut diarak oleh pendukung El Tri, nama alias timnas Meksiko.

Sambil menerikan yel-yel Korea, saudara sekarang kamu orang Meksiko, penggemar El Tri larut dalam kebanggaan itu.

(Baca juga: Pemain Argentina yang Gagal ke Piala Dunia 2018 Karena Cedera Parah, Menilai Media Inggris Lebay)

Peristiwa ini direkam langsung oleh akun twitter @byJamesWagner, saat Konjen Korsel itu diarak penggemar dan sambil meneriaki yel-yel.

Satu penggemar timnas Meksiko bernama Pablo Gonzalez mengatakan, sangat berterima kasih perjuangan Korea Selatan mengalahkan Jerman. 

(Baca juga: Timnasnya Sudah Gagal di Piala Dunia 2018, Bek Klub China Ini Diburu Tim Inggris)

"Mungkin ini bukan cara terbaik untuk melaluinya, tetapi kami sudah selesai. Kami sangat berterima kasih atas hasil itu," ucapnya. 

Meksiko akan melawan Brasil pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 yang akan digelar di Samara Arena, Senin (2/7/2018).

(Baca juga: Markas Lama Atletico Madrid Bakal Jadi Perumahan, Kursi Tribune Bisa Dibeli Suporter Mereka)