SEA Games 2017 - Setelah Kalahkan Malaysia, Tim Sepak Takraw Indonesia Bersiap Hadapi Brunei

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 19 Agustus 2017 | 09:29 WIB
Logo SEA Games Kuala Lumpur 2017, Malaysia, 19-30 Agustus. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Tim Nasional Putra Sepak Takraw Indonesia berhasil mengalahkan tim tuan rumah, Malaysia pada pertandingan yang berlangsung di Stadium Tertutup Titiwangsa, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (18/8/2017)

Pada pertandingan di nomor tim regu putra, Indonesia menaklukan perlawanan tim tuan rumah dengan skor akhir 1-2.

Tim Indonesia sempat tertinggal terlebih dahulu setelah pada pertandingan regu pertama takluk 23-25, 21-16, 21-11.

Indonesia baru berhasil bangkit di regu kedua dan ketiga.

Regu putra kedua Indonesia menang 13-21, 21-18, 11-21.

Sedangkan regu putra ketiga timnas Indonesia menang dengan skor 14-21, 18-21.

Atas hasil ini Indonesia memiliki poin yang sama dengan Malaysia.

Indonesia meraih 3 poin hasil dari satu kemenangan dan satu kekalahan.

Pada laga sebelumnya Indonesia harus mengakui keunggulan tim gajah putih Thailand dengan skor akhir 0-3.

Di pertandingan berikutnya, Indonesia akan menghadapi tim Brunei Darussalam, hari ini pukul 09.00 WIB.