BWF World Championships 2017 - Menang, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro Langsung Hadapi Unggulan Pertama

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 22 Agustus 2017 | 06:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (belakang)/Rian Agung Saputro, saat menjalani pertandingan melawan Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia/Malaysia) pada babak kesatu Malaysia Terbuka di Stadium Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017). Ahsan/Rian menang 21-10, 15-21, 21-19. (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putra, Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro, berhasil lolos ke putaran kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis di Glasgow, Skotlandia, pada Selasa (22/8/2017).

Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro berhasil menyingkirkan ganda putra Swedia dalam pertarungan dua set 21-15, 21-18.

Pada babak selanjutnya Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro sudah ditunggu pasangan unggulan pertama asal China Taipe, Li Junchui/Liu Yuchen.

Keduanya pernah bertemu pada 12 Maret 2017 di kejuaraan Singapura Terbuka.

Baca Juga: 

Saat itu Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro kalah 13-21, 15-21.

Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro menempati peringkat 30 dunia sejak dipasangkan pada kejuaraan China Terbuka 2016.