Dengan Kostum Keberuntungannya, Ezra Walian Pernah Cetak 5 Gol sebagai Pemain Pengganti

By Anju Christian Silaban - Selasa, 5 September 2017 | 04:27 WIB
Ezra Walian resmi menandatangani kontrak dengan klub kasta kedua Liga Belanda, Almere City, Senin (4/9/2017) (INSTAGRAM.COM/ALMERECITY)

Ezra Walian bakal menggunakan nomor punggung 18 bersama Almere City pada musim 2017-2018.

Kostum tersebut telah dipamerkan Ezra setelah menandatangani kontrak di Stadion Yanmar, Senin (4/9/2017).

Buat Ezra, nomor tersebut tidaklah asing.

Dia sempat mengenakannya beberapa kali ketika membela Ajax Amsterdam di level junior.

 

A post shared by Almere City FC (@almerecityfc) on

Kostum itu juga memberikan tuah buat Ezra saat membela tim nasional (timnas) U-17 Belanda pada 2013.

Tahun tersebut, Ezra diturunkan dalam dua pertandingan uji coba melawan San Marino dan Georgia.

Untuk laga kontra San Marino, Ezra baru masuk menggantikan Marlon Slabbekoorn pada menit ke-41.

Dia mencetak lima gol sehingga Belanda menang dengan skor 12-0.

Berkat penampilan impresifnya, Ezra pun mendapatkan jatah sebagai starter untuk melawan Georgia tiga hari berselang atau 22 Oktober 2013.

Cuma, sosok berdarah Manado itu gagal mencetak gol dalam 54 menit penampilan.