Mitos Kegagalan Klub yang Dibela Zlatan Ibrahimovic di Liga Champions

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Selasa, 12 September 2017 | 23:55 WIB
Eksprsi penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, sebelum sepak mula partai Liga Inggris lawan Chelsea di Stadion Old Trafford, Manchester, 16 April 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Setelah satu musim absen mengikuti Liga Champions, Zlatan Ibrahimovic akan segera kembali di Liga Champions musim 2017-2018 bersama Manchester United.

Meski sudah mendapatkan sederet prestasi, siapa sangka nasib Zlatan Ibrahimovic kurang baik jika berada di Liga Champions.

Penyerang asal Swedia tersebut sudah berpetualang di Liga Champions bersama Ajax, Juventus, Inter, AC Milan, Barcelona, dan PSG.

(Baca Juga: Pemain Liga 1 Ini Punya Pengalaman di Liga Champions Lebih Banyak daripada Michael Essien)

Meski sudah berkali-kali mengikuti Liga Champions bersama 6 klub berbeda, ternyata Ibrahimovic belum pernah sekalipun merasakan gelar Liga Champions.


Penyerang Argentina, Lionel Messi, meryakan gol bersama Zlatan Ibrahimovic pada laga Liga Champions Barcelona kontra Dynamo Kyiv di Camp Nou, 29 September 2009(JOSEP LAGO/AFP)

Bahkan yang menyedihkan, Inter dan Barcelona langsung menjadi juara Liga Champions setelah Ibrahimovic meninggalkan kedua klub tersebut.

Ibrahimovic meninggalkan Inter di awal musim 2009-2010 untuk bergabung dengan Barcelona, dan di akhir musim 2009-2010 Inter langsung mendapatkan gelar Liga Champions.

Kasus selanjutnya, saat Ibra meninggalkan Barcelona pada awal musim 2010-2011 untuk bergabung dengan AC Milan, di akhir musim 2010-2011 Barcelona juga menjadi juara Liga Champions.


Zlatan Ibrahimovic (tengah) saat berhadapan dengan para pemain Manchester United, di Stadion Old Trafford, 11 Maret 2009. (AFP)