Tiki-taka ala Italia, Neymar Vs Cavani, dan 8 Catatan Penting dari Sepak Bola Eropa Pekan Ini

By Taufan Bara Mukti - Senin, 18 September 2017 | 20:37 WIB
Pemain Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe dan Neymar, bersalaman dalam sesi latihan klub di Ooredoo Camp des Loges, Paris, Prancis, pada 6 September 2017. (FRANCK FIFE/AFP)


Para pemain Real Madrid melakukan selebrasi gol Gareth Bale (tengah) ke gawang Real Sociedad di Stadion Anoeta, Minggu (17/9/2017).(ANDER GILLENEA / AFP)

Gol pemain buangan Tottenham Hotspur

Pemain yang didepak dari Tottenham Hotspur, Vincent Janssen, langsung mencetak gol pada pertandingan pertamanya berseragam Fenberbahce.

Uniknya, gol Janssen itu terjadi via tembakan pertama.

Posisi Janssen di tim beralias Spurs tergeser lantaran kedatangan Fernando Llorente dari Swansea City.


Striker Tottenham Hotspur, Vincent Janssen (kanan) melepaskan tembakan yang gagal berbuah gol. Sementara itu pemain Sunderland asal Gabon, Didier N'Dong (kiri), berusaha menghalau tendangan Janssen, dalam pertandingan Premier League di White Hart Lane, London, Minggu (18/9/2016).(IAN KINGTON/AFP)

Tumpunya striker tim London

Pada pekan kelima Liga Inggris, penyerang tim-tim London tak mampu mencetak gol ke gawang lawannya.

Saat Crystal Palace menelan kekalahan 0-1 dari Southampton, Christian Benteke tak mampu mencetak gol ke gawang Fraser Forster.

West Ham United juga tak mampu mencetak gol ke gawang West Bromwich Albion dan menyudahi laga dengan skor imbang tanpa gol.

Derbi London, Chelsea kontra Arsenal, juga berakhir dengan nirgol.

Bagi striker Tottenham Hotspur, Harry kane, pekan kelima bisa dibilang sebagai momen yang paling menjengkelkan.

Meski timnya bermain menyerang dan terus menekan pertahanan Swansea City, Kane tak mampu membobol gawang Lukasz Fabianski dari tiga peluang emas.


Striker Arsenal, Alexandre Lacazette, mengerang kesakitan seusai dilanggar pemain Chelsea dalam laga di Stamford Bridge, Minggu (17/9/2017).(BEN STANSALL / AFP )