Delapan Pemain Indonesia Masuk Kategori Pemain Terbaik di AFF Awarding Night 2017

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 22 September 2017 | 13:08 WIB
Kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, beraksi pada laga persahabatan internasional kontra Fiji di Stadion Candrabhaga, Bekasi, pada Sabtu (2/9/2017). (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Sebanyak delapan pemain asal Indonesia masuk ke dalam nominasi pemain terbaik di AFF Awarding Night 2017 yang akan digelar di Nusa Dua, Bali. 

Kedelapan pemain tersebut adalah Irfan Bacdhim, I Made Andika, Firman Utina, I Gede Sukadana, Bima Sakti, Rizky Pora dan Boaz Solossa.

Selain nominasi pemain terbaik, juga terdapat kategori wasit dan pelatih terbaik.

AFF Awarding Night 2017 digelar bersamaan dengan acara AFF 12th Council Meeting yang diikuti 12 negara anggota.

Para anggota AFF 12th Council Meeting pun sudah datang ke Bali dan acara tersebut akan digelar pada 22-23 September 2017.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mengatakan bahwa AFF Awarding Night 2017 digelar untuk memberikan penghargaan kepada sejumlah insan pesepakbola yang dianggap layak dan sudah berkontribusi pada perkembangan persebakbolaan di tanah air serta di kawasan Asia Tenggara.

"Acara Awarding Night inilah yang bakal ditunggu-tunggu dan merupakan sebuah kejutan bagi masyarakat Indonesia," kata Tisha seperti rilis dari PSSI yang diterima BolaSport.com, Jumat (22/9/2017).

Menurut Ratu Tisha, seluruh federasi sepak bola negara anggota AFF yang berjumlah 12 sudah dipastikan hadir.

Khusus untuk acara AFF Awarding, Ratu Tisha menjelaskan bakal ada kejutan untuk masyarakat Indonesia.

"Pesepak bola yang memiliki prestasi di ajang AFF bakal diberikan apresiasi," kata Ratu Tisha menambahkan.