Pelatih Manchester United Beri Konfirmasi soal Cedera Pemain Bengal Ini

By Sri Mulyati - Selasa, 26 September 2017 | 19:50 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Southampton, pada 23 September 2017. (GLYN KIRK/AFP)

Manchester United kembali kehilangan salah satu pilar lini tengah.

Seusai Paul Pogba yang masih dilanda cedera, tim beralias Setan Merah tersebut kini kehilangan Marouane Fellaini.

Pemain asal Belgia yang kerap dicap bengal tersebut mengalami cedera engkel pada laga Southampton vs Manchester United, Sabtu (23/9/2017).

Fellaini pun tak ikut serta dalam skuat yang dibawa Man United untuk menghadapi CSKA Moskva di matchday kedua Liga Champions, Kamis (28/9/2017) pukul 01.45 WIB.

Jose Mourinho pun mengonfirmasi sang pemain juga akan absen pada laga melawan Crystal Palace, Sabtu (30/9/2017).

(Baca Juga: Melancong ke Rusia, Pelatih Manchester United Direkrut Jadi Fan Liverpool)

Meski begitu, Mourinho tetap bersyukur akan satu hal.

"Saya melihat tayangan ulang di TV dan menyadari bahwa Fellaini cukup beruntung tak mengalami cedera yang lebih serius," kata Mourinho pada jumpa pers sebelum laga di Liga Champions.


Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, bermain menggunakan pelindung kepala dalam partai Piala Super Eropa lawan Real Madrid, 8 Agustus 2017.(NIKOLAY DOYCHINOV / AFP)

"Saya berharap Fellaini tak akan absen terlalu lama," ujar pelatih asal Portugal tersebut.