Doni Tata Optimistis Kembali Raih Podium Indonesia Supermoto Championship 2017

By Suci Rahayu - Sabtu, 7 Oktober 2017 | 15:44 WIB
Pebalap Indonesia, Doni Tata, optimis meraih podium pada Indonesia Supermoto Championshi (ISC) 2017 seri ke-3 yang digelar di Malang, Minggu (8/10/2017). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Berbeda dengan motocross, supermoto secara umum memadukan teknik balapan di atas sirkuat beraspal dan sirkut tanah. Kondisi ini menuntut setiap pebalap harus punya skill ekstra.

Doni Tata sendiri mengaku sudah banyak beradaptasi dengan karakter balapan di sirkuit supermoto.

Pebalap asal Sleman inipun menyebut jika dirinya tidak akan menghadapi banyak masalah pada seri ketiga yang digelar besok.

“Saya sangat tertantang karena balapan ini diikuti oleh pebalap level internasional. Karena selama ini saya hanya balapan di pentas lokal dengan lawan yang rata-rata hanya dari pebalap motocross atau road race,” tutur pebalap berusia 27 tahun.