Bikin Haru! Ini yang Disarankan Pelatih untuk Lee Chong Wei agar Bisa Menjadi Pemain Terbaik Lagi

By Susi Lestari - Jumat, 27 Oktober 2017 | 08:47 WIB
Lee Chong Wei (kiri) sedang bersalaman dengan Misbun Sidek (kanan). (BADMINTONPLANET.COM)

Kekalahan tragis yang menimpa Lee Chong Wei di beberapa turnamen bulu tangkis membuat pelatih tunggal putra nasional Malaysia, Misbun Sidek, angkat bicara.

Mendekati akhir tahun 2017, Chong Wei mengalami nasib buruk karena menderita kekalahan-kekalahan.

Kekalahan pertama mantan pebulu tangkis nomor satu dunia tersebut terjadi saat Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 yang digelar di Glasgow, Skotlandia, Agustus lalu.

Chong Wei dikalahkan oleh pemain Prancis, Brice Leverdez, pada babak pertama.

(Baca Juga: 3 Fakta Ini Bisa Jadi Bukti Kalau Lee Chong Wei Sebaiknya Pensiun Jadi Pemain Bulu Tangkis)

Menyusul kekalahan di Denmark Open yang digelar 17-22 Oktober 2017.

H.S. Prannoy dari India berhasil menyingkirkan Lee Chong Wei di babak kedua.

Sementara kekalahan terakhir yang diderita pemain berusia 35 tahun tersebut adalah di turnamen French Open Super Series 2017.


Ekspresi Lee Chong Wei usai kalah di babak 32 besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017. (Instagram.com)

Pada Prancis Terbuka yang digelar sejak 24 sampai 29 Oktober 2017, Chong Wei dikalahkan oleh Kenta Nishimoto di babak pertama.