Hong Kong Open 2017 - Indonesia Lebih Maksimal di Hong Kong Open 2017 Daripada di China Open 2017

By Any Hidayati - Minggu, 26 November 2017 | 07:59 WIB
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (depan) di semifinal Hong Kong Open 2017 saat melawan ganda putri China, Huang Dongping/Li Wenmei, di Hong Kong Coliseum, Kowloon pada Sabtu (25/11/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Akhirnya de javu China Open 2017 berhenti di semifinal Hong Kong Open 2017 pada Sabtu (25/11/2017).

Jika di Negeri Tirai Bambu Indonesia hanya mengirim satu wakil di final.

Kini Indonesia berpeluang meraih dua gelar juara di Hong Kong Open 2017.

Kala itu Indonesia hanya mengirim Marcus Gideon/Kevin Sanjaya di final China Open 2017 pada Minggu (19/11/2017).

Seakan menggunakan jurus seribu bayangan dalam anime Naruto, jumlah wakil Indonesia di final Hong Kong Open 2017 membelah jadi dua.


Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, meluapkan kegembiraan setelah menang atas Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) pada laga final China Open 2017, Minggu (19/11/2017).(BADMINTON INDONESIA)

'The Minions' Marcus/Gideon tak sendirian lagi.

Juara China Open 2017 tersebut ditemani Greysia Polii/Apriyani Rahayu di partai perebutan gelar juara Hong Kong Open 2017.

Kali ini Marcus/Gideon harus menghadapi duo Mads, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding, asal Denmark untuk menyandang gelar juara.

(Baca Juga: Istimewa! Lewis Hamilton Akan Menerima Sabuk Gelar WWE)