Terpopuler Olimpik - Aturan Baru BWF tentang Servis hingga Marc Marquez yang Marah-marah Sendiri karena Hampir Terjatuh

By Susi Lestari - Senin, 4 Desember 2017 | 07:41 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan selebrasi setelah memenangi laga atas Li Junhui/Liu Yuchen (China) 21-13,1 6-21, 21-13 pada semifinal Hong Kong Terbuka yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Sabtu (25/11/2017). (BADMINTON INDONESIA)

2. Aturan Baru BWF, Pemain Putra Top Dunia Minimal Wajib Ikut 12 Turnamen


Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (belakang)/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah Li Junhui/Liu Yuchen (China) pada babak semifinal turnamen China Terbuka 2017 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Sabtu (18/11/2017).(BADMINTON INDONESIA)

Selain aturan servis, BWF juga memberlakukan aturan baru kepada para pebulu tangkis putra dan ganda putra papan atas dunia mulai 2018.

Nantinya, para pemain seperti Lee Chong Wei (Malaysia) atau Chen Long (China) diwajibkan minimal mengikuti 12 turnamen.

Jika tidak memenuhi syarat tersebut, mereka bisa mendapatkan sanksi dari BWF.

Aturan tersebut berlaku kepada 15 pemain tunggal putra dan 10 pasangan ganda putra teratas dunia.

3. Pemain Tunggal Putri Ini Bak Cinderella di Drama Korea


Tunggal putri China, Gao Fangjie(DJARUM BADMINTON)

Pebulu tangkis tunggal putri China, Gao Fangjie, memberi kejutan lagi pada turnamen yang sedang diikutinya, Korea Masters 2017.

Gao berhasil menembus babak final dan menjadi satu-satunya wakil dari negara lain.