Ultah Ke-6, Triathlon Buddies Gelar Mini dan Ultra Triathlon di Awal 2018

By Verdi Hendrawan - Jumat, 26 Januari 2018 | 06:09 WIB
Haryo Putro, Race Director Mini Triathlon (kanan), pebalap Moto2, Dimas Ekky Pratama (kedua dari kanan) dan Ketua Umum Triathlon Buddies, Chaidir Akbar (kedua dari kiri) dalam jumpa pers Mini Triathlon di fx Sudirman, Jakarta Selatan, pada Kamis (25/1/2018). (VERDI HENDRAWAN/BOLASPORT.COM)

Dalam rangka merayakan ulang tahun yang ke-6, Triathlon Buddies kembali menggelar acara bagi para pemula untuk merasakan serunya menguji diri dengan mengikuti olahraga triathlon.

Triathlon merupakan sebuah cabang olahraga yang terdiri dari berlari, berenang, dan bersepeda.

Triathlon Buddies sebagai sebuah komunitas triathlon terbesar di Indonesia mengajak masyarakat yang belum pernah mengikuti triathlon untuk merasakan sensasi dengan tema fun race dengan kampanye #everyonecantri atau yang artinya "Semua Orang Bisa Triathlon".

Karena ditujukan bagi para pemula dan hanya untuk mereka yang belum memiliki pengalaman, Triathlon Buddies menggelar Mini Triathlon, baik untuk jarak dekat maupun jauh, di dua tempat berbeda.

Ajang ini akan digelar pertama kali pada 2018 di The Spring Club Summarecon Serpong, Tangerang, pada Minggu (28/1/2018).

Selain itu, Triathlon Buddies akan menggelar acara serupa di Surabaya pada 11 Maret 2018.

(Baca Juga: Indonesia Masters 2018 - Ricky Karanda Suwardi Mengaku Masih Beradaptasi Bermain di Nomor Ganda Campuran)

Dalam Mini Triathlon ini, para peserta akan ditantang untuk berenang sejauh 400 m, bersepeda 22 km, dan lari 5 km.

"Mini Triathlon ini kami gelar sebagai batu loncatan bagi para pemula ke ajang sesungguhnya. Jadi tentu jaraknya akan kami bedakan. Selain itu, kami juga ingin menunjukkan bahwa olahraga triathlon itu tidak sulit," kata Haryo Putranto, Race Director Mini Triathlon.

Namun,.bagi mereka yang memang sangat menggemari olahraga ini, jangan berkecil hati. Triathlon Buddies juga menggelar Sentul Ultra Triathlon pada akhir Februari atau awal Maret 2018.