India Open 2018 - Kemenangan Mohammad Ahsan/Hendra Saputra Membuat Ganda Putra Indonesia Tampil Sempurna pada Babak Kedua

By Samsul Ngarifin - Kamis, 1 Februari 2018 | 23:47 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, tampil pada babak pertama India Open yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Rabu (31/1/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sukses menyusul langkah dua ganda putra Indonesia lainnya ke babak perempat final India Open 2018.

Sebelumnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi wakil Indonesia pertama di sektor ganda putra yang lolos ke babak perempat final.

Kemudian, pasangan Angga Putra/Rian Agung Saputro juga sukses menyusul Marcus/Kevin usai mengalahkan Chun Kang Shia/Wee Gieen Tan.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga lolos ke babak perempat final usai mengalahkan ganda putra Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Pada pertandingan yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (1/2/2018), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menang dengan skor 21-15 21-10.

Pada gim pertama pertandingan sempat berjalan ketat sampai pertengahan laga.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Lu Ching Yao/Yang Po Han sempat berbagi skor 8-8.

(Baca juga: Analisis Tes Sepang (Yamaha): Bahkan Dibanding Suzuki dan KTM pun Improvement Mereka Kalah)

 

Namun setelah itu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mampu meninggalkan pasangan Taiwan sampai laga berakhir.

Gim pertama berakhir dengan skor 21-15 untuk kemenangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.