Link Live Streaming Semifinal India Open 2018, Indonesia Punya 4 Wakil yang Akan Berlaga

By Susi Lestari - Sabtu, 3 Februari 2018 | 12:51 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2018) (GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM)

Indonesia berhasil meloloskan empat wakil ke babak semifinal turnamen India Open 2018 yang akan digelar di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Sabtu (3/2/2018). 

Empat wakil tersebut tersebar di tiga sektor, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Pada nomor ganda putra, Indonesia diwakili oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang mewakili sektor ganda putri.

(Baca Juga: India Open 2018 - Pemain Ini Puas Bisa Menyingkirkan Kidambi Srikanth di Babak Kedua)

Sementara di sektor terakhir, ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan mewakili ganda campuran.

Pada partai empat besar, Greysia/Apriyani akan menjadi wakil pertama Indonesia yang akan berlaga melawan ganda putri Denmark, Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen.

Laga Greysia/Apriyani melawan Juhl/Pedersen akan digelar di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Sabtu (3/2/2018) mulai pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 15.30 WIB.

Setelah laga Greysia/Arpyani, wakil Indonesia yang akan berlaga adalah Praveen/Melati.

Di semifinal, Praveen/Melati akan menantang wakil China, He Jiting/Du Yue.