VIDEO - Detik-detik Kemenangan Dramatis Firman Abdul Kholik yang Membawa Indonesia ke Final Kejuaraan Beregu Asia 2018

By Susi Lestari - Sabtu, 10 Februari 2018 | 23:31 WIB
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Firman Abdul Kholik, mengembalikan kok kepada Lim Chi Wing (Malaysia). Firman kalah 19-21, 15-21 pada partai ketiga penyisihan Grup B Kejuaraan Asia Beregu yang berlangsung di Nguyen Du Cultural Sport Club, Ho Chi Minh City, Vietnam, Kamis (16/2/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis tunggal putra, Firman Abdul Kholik, mampu membuat penonton takjub saat tampil sebagai penentu kemenangan Indonesia pada semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2018.

Tampil pada partai kelima atau penentu, Firman harus melewati laga sangat dramatis saat ditantang tunggal putra Korea Selatan, Lee Dong-keun.

Pada pertandingan semifinal yang digelar di Stadium Sultan Abdul Halim, Alor Setar, Kedah, Malaysia, Sabtu (10/2/2018), Firman mampu memenangkan laga yang berlangsung selama 1 jam 24 menit.

Pada gim pertama, Firman Abdul Kholih meraih kemenangan terlebih dahulu dengan skor 22-20.

(Baca Juga: Jawaban Kocak Marcus Ketika Kevin Sanjaya Sebut Partnernya Punya Modal Banyak Buat Nikah)

Namun, Lee Dong-keun mampu menyamakan kedudukan pada gim kedua saat menang dengan skor 21-11.

Setelah kedudukan imbang, asa tim putra Indonesia sempat luntur tatkala Firman tertinggal 14-20 pada saat akhir gim ketiga.

Namun, seperti drama Korea yang begitu dramatis, Firman mampu bangkit dan sukses memperkecil jarak poin dengan Lee.

Tidak main-main, Firman bahkan mampu membalikkan keadaan dengan mencetak 8 poin beruntun dan akhirnya meraih kemenangan dengan skor 22-20.

Hasil tersebut membuat Indonesia unggul 3-2 atas Korea Selatan dan berhak lolos ke partai final Kejuaraan Beregu Asia 2018.