Roger Federer Tidak akan Pensiun Jika Syarat Ini Terpenuhi

By Susi Lestari - Selasa, 20 Februari 2018 | 11:09 WIB
Petenis putra Swiss, Roger Federer, berpose dengan trofi yang didapatnya sebagai juara Australia Terbuka di Melbourne Park, Minggu (28/1/2018). (PAUL CROCK/AFP PHOTO)

Mantan petenis asal Jerman, Rainer Schuettler, mengatakan Roger Federer tidak akan pensiun jika dia masih merasa mampu bersaing dengan yang terbaik dan kondisi badannya masih bugar.

Baru-baru ini, Federer mencatatkan rekor terbaru sebagai pemain berusia 36 tahun yang mampu mencapai posisi nomor satu dunia lagi.

Kepastian berada di puncak yang sebelumnya dipegang oleh Rafael Nadal didapat petenis Swiss tersebut setelah mencapai semifinal Rotterdam Open 2018.

Tidak hanya itu saja, Federer bahkan menjadi juara setelah mengalahkan Grigor Dimitrov di pertandingan final untuk merebut gelar ke-97, Minggu (18/2/2018).

(Baca Juga: Pelatih: Asal Mau Kembali ke Octagon, Saya Sudah Tidak Peduli Siapa Lawan Conor McGregor)

Kemenangan tersebut membuat Schuettler percaya bahwa Federer mampu bermain di olahraga yang telah membesarkan namanya itu bertahun-tahun lagi.

"Ketika dia kembali, semua orang mengatakan bahwa sekarangnya saatnya Novak Djokovic dan yang lebih muda," kata Schuettler dikutip BolaSport.com dari Express.

"Cara dia kembali adalah prestasi besar dan saya bahagia untuknya dan juga untuk Rafael tahun lalu," lanjut Schuettler.

Menurut Schuettler, bisa berada di puncak saat usia tidak lagi muda menunjukkan kualitas dari dua pemain itu.

"Ini menunjukkan kualitas dua pemain (Federer dan Nadal). Saya pikir Roger sangat bersenang-senang bermain tenis sehingga semuanya seperti bisa dilakukan," kata pemain yang pernah mengalahkan Federer dalam empat pertemuan.