Greysia Polii/Apriyani Rahayu Selangkah Lagi Masuk Posisi 5 Besar Dunia

By Any Hidayati - Kamis, 12 April 2018 | 17:31 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berpose dengan trofi yang didapat sebagai juara India Terbuka 2018 di Siri Fort Indoor Stadium, Minggu (4/2/2018). ( BADMINTON INDONESIA )

Status pasangan ganda putri nomor satu dunia masih dipegang pasangan asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan.

Duet Chen Qingchen/Jia Yifan memuncaki daftar peringkat dunia dengan raihan 84.682 poin.

Di bawah Chen/Jia, ada pasangan Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen dari Denmark.

Juara All England Open 2018 itu kini mengantongi 82.928 poin.

Bagi pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dengan menduduki peringkat keenam dunia, mereka semakin kukuh menjadi duet ganda putri terbaik Indonesia saat ini.

Tandem ini diprediksi akan menjadi motor utama tim putri Indonesia pada Piala Uber 2018 yang berlangsung di Bangkok, Thailand, 20-27 Mei mendatang.