Kejuaraan Asia 2018 - Sempat Bertarung Sengit, Langkah Hanna Ramadini Terhenti Oleh Wakil Korea

By Samsul Ngarifin - Rabu, 25 April 2018 | 12:26 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri nasional Indonesia, Hanna Ramadini, mengembalikan kok dari sang lawan, Lee Jang-mi (Korea Selatan), pada laga babak kesatu Kejuaraan Asia 2018 yang berlangsung di Wuhan Sports Center, Wuhan, China, Rabu (25/4/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Langkah pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Hanna Ramadini, pada Kejuaraan Asia 2018 langsung terhenti pada babak kesatu.

Hanna Ramadini gagal berbicara banyak pada kejuaraan Asia tahun ini setelah dikalahkan wakil Korea Selatan, Lee Jang-mi, di Wuhan Sports Center, China, Rabu (25/4/2018).

Meski sempat terlibat pertandingan sengit, Hanna terpaksa mengakui keunggulan sang lawan dengan skor 17-21, 21-17, 23-25.

(Baca Juga: Disebut Pembohong oleh Valentino Rossi, Jurnalis Italia Ungkap Dosa di Masa Lalu)

Lee Jang-mi tampil apik sejak perebutan poin pertama pada gim kesatu dimainkan.

Pasca-memetik poin pertama, Lee terus tampil impresif hingga unggul jauh 19-10 atas Hanna Ramadini.

Namun begitu, Hanna tidak menyerah.

Secara perlahan, Hanna mampu meraih enam poin secara beruntun untuk menipiskan kedudukan menjadi 16-19.

Hanna masih bisa menambah satu poin lagi, tetapi laju Lee sudah tidak bisa dibendung.

Lee Jang-mi pun memenangi gim kesatu dengan marjin empat poin.