Piala Uber 2018 - Ini Susunan Coba-Coba Tim Putri Indonesia untuk Tundukkan Prancis

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 22 Mei 2018 | 03:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska, mengembalikan kok ke arah Goh Jin Wei pada partai ketiga penyisihan Grup D melawan Malaysia di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (21/5/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Susunan order of play dari pertandingan babak penyisihan Grup D Piala Uber 2018 antara Indonesia kontra Prancis sudah dirilis. Bongkar-pasang pada sektor ganda terlihat dilakukan Indonesia pada laga kali ini.

Ni Ketut Mahadewi Istarani yang tahun ini sudah ganti pasangan sebanyak dua kali akan dipasangkan dengan Della Destiara Haris.

Berdasarkan data yang dihimpun BolaSport.com, ini akan menjadi pertama kalinya bagi Ketut dan Della untuk bertanding bersama dalam turnamen internasional.

Della/Ketut akan menjadi ganda putri yang tampil pertama melawan finalis Kejuaraan Eropa 2018, Emilie Lefel/Anne Tran.

Sementara pada partai ganda lainnya, Indonesia akan menurunkan pasangan Nitya Krishinda Maheswari/Apriyani Rahayu.

(Baca juga: Jadwal Piala Thomas dan Uber 2018, Start 20 Mei Pukul 9.00 WIB)

Nitya yang pernah menyabet medali emas Asian Games 2014 bersama Greysia Polii, akan menjalani pertandingan debut bersama Apriyani.

Nitya/Apriyani akan menjadi tumpuan Indonesia pada partai melawan ganda putri peringkat 39 dunia, Delphine Delrue/Lea Palermo.

Sementara dari sektor tunggal, Indonesia akan mengistirahatkan pemain andalannya, yaitu Fitriyani.

Sebagai pengganti Fitriani yang pada laga sebelumnya tampil paling awal, skuat Indonesia mempercayakan peran pemain tunggal pertama kepada Gregoria Mariska Tunjung.

(Baca Juga: Valentino Rossi Raih Podium MotoGP Prancis karena Percaya dengan Motornya)

Sementara pada partai tunggal kedua, Indonesia akan menurunkan Dinar Dyah Ayustine.

Adapun Ruselli Hartawan mendapat kepercayaan untuk kembali tampil pada partai terakhir.

Pertandingan antara tim putri Indonesia melawan Prancis akan digelar di lapangan empat dari Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Selasa (22/5/2018) pukul 09.00 WIB.

Pada pertandingan lainnya di grup D, tim putri China akan berhadapan dengan Malaysia di lapangan satu pada pukul 09.00 WIB.

Berikut order of play tim putri Indonesia versus Prancis pada pertandingan kedua grup B Piala Uber 2018.

WS-1: Gregoria Mariska Tunjung vs Yaelle Hoyauk

WD-1: Della Destiara Haris/Ni Ketut Mahadewi Istarani vs Emilie Lefel/Anne Tran

WS-2: Dinar Dyah Ayustine vs Marie Batomene

WD-2: Nitya Krishinda Maheswari/Apriyani Rahayu vs Delphine Delrue/Lea Palermo

WS-3: Ruselli Hartawan vs Katia Normand

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on