Jangan Lewatkan! Jadwal dan Siaran Langsung Indonesia Vs China, Laga Panas Perebutan Juara Grup D Piala Uber 2018

By Any Hidayati - Rabu, 23 Mei 2018 | 08:02 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat bertanding di Piala Uber 2018 melawan Malaysia di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (21/5/2018). (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Tim putri Indonesia dan China akan melakoni laga akbar pada partai terakhir fase grup Piala Uber 2018, Rabu (23/5/2018).

Meski sama-sama dipastikan lolos perempat final, dua tim putri Asia ini akan berebut predikat juara Grup D Piala Uber 2018.

Tak heran jika masing-masing tim mengumumkan nama-nama terbaik pada pertandingan hari ini.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan kembali dipasangkan demi mendapat angka atas Chen Qingchen/Jia Yifan.


Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, mengembalikan kok ke arah Carolina Marin (Spanyol) pada babak semifinal Olimpiade Rio 2016 di Riocentro stadium, 18 Agustus 2016.(GOH CHAI HIN/AFP PHOTO)

Adapun Lie Xuerui yang kemarin istirahat hari ini akan diturunkan pada partai penentu alias pertandingan kelima.

Pertandingan akan berlangsung mulai pukul 09.00 WIB di lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand dan disiarkan langsung oleh TVRI atau TVRI Digital.

Perjuangan Greysia Polii dkk juga bisa ditonton melalui televisi berbayar yaitu K-Vision.

(Baca Juga: Piala Uber 2018 - Pemain Andalan Tiap Negara Warnai Susunan Pemain Indonesia Vs China)

Berikut order of play tim putri Indonesia versus China pada pertandingan kedua grup B Piala Uber 2018*: