Piala Thomas 2018 - Takuto Inoue/Yuki Kaneko Kalah, China Samakan Kedudukan 1-1

By Delia Mustikasari - Minggu, 27 Mei 2018 | 15:13 WIB
Pasangan ganda putra Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko, mengembalikan kok ke arah Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen pada babak semifinal Piala Thomas 2018 melawan Denmark di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (25/5/2018). (LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP PHOTO )

Pasangan ganda putra Takuto Inoue/Yuki Kaneko gagal menyumbang poin bagi Jepang pada partai kedua final Piala Thomas 2018 melawan China, Minggu (27/5/2018).

Inoue/Kaneko kalah dari Liu Cheng/Zhang Nan 10-21, 18-21 pada partai puncak yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Melalui hasil ini, rekor pertemuan kedua pasangan tercatat imbang 1-1 dan kondisi dua negara juga seri, 1-1.

Inoue/Kaneko memimpin 2-0 pada awal gim pertama. Liu/Zhang selanjutnya menjauh 8-3.

Liu/Zhang semakin agresif. Mereka tidak memberi kesempatan Inoue/Kaneko untuk mengembangkan permainan hingga menjauh 9-3.

Inoue/Kaneko berusaha mendekat 10-17. Namun, Liu/Zhang yang sudah memegang kendali permainan memastikan gim ini jadi milik mereka dalam tempo 16 menit.

Pada gim kedua, kedua pasang pemain terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga skor 4-4.

Liu/Zhang kembali memimpin 7-4 seusai mencetak tiga poin beruntun.

Servis Zhang yang dinyatakan fault menambah perolehan poin bagi Inoue/Kaneko menjadi 5-7.

(Baca juga: Piala Uber 2018 - Akane Yamaguchi dan Bisikan Pelatih yang Memotivasi Nozomi Okuhara pada Partai Penentuan)