Deretan Pesepak Bola Terbaik Saat Ini yang Mewakili Masing-masing Benua di Dunia

By Muhammad Shofii - Kamis, 28 Juni 2018 | 17:49 WIB
Pilar timnas Mesir dan striker Liverpool, Mohamed Salah, menemui wartawan selama sesi latihan perdana di Stadion Akhmat Arena, Grozny, Rusia, menjelang Piala Dunia 2018. ( KARIM JAAFAR/AFP )


Pemain Korea Selatan, Son Heung-Min, merayakan golnya ke gawang Honduras dalam laga persahabatan di Daegu, Korea Selatan pada 28 Mei 2018.(JUNG YEON-JE/AFP)

Bintang Asia yang sedang bersinar saaat ini bukanlah Shinji Kagawa dari Jepang, melainkan pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min.

Selama membela klub asal London tersebut dalam 99 pertandingan, pemain berusia 25 tahun ini sampai saat ini sudah mengemas 30 gol.

3. Amerika Utara


Kiper Kosta Rika, Keylor Navas, berlatih di Olimpiyets Stadium, Saint-Petersburg, pada 13 Juni 2018 menjelang Piala Dunia 2018. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Pemain terbaik dari Amerika Utara saat ini ada seorang penjaga gawang asal Kosta Rika yang bergabung dengan Real Madrid usai Piala Dunia 2014 di Brasil, Keylor Navas.

(Baca juga: 5 Fakta Mengejutkan Mengenai Lionel Messi, dari Tolak Spanyol hingga Kelainan Hormon)

Penampilan gemilangnya sebagai kiper mampu membawa Los Blancos menjuarai Liga Champions Eropa 3 kali berturut-turut dalam 3 tahun ini.

4. Amerika Selatan


Megabintang Argentina, Lionel Messi, merayakan kemenangan timnya atas Nigeria dalam laga Grup D Piala Dunia 2018 di Saint Petersburg Stadium, Saint Petersburg, Rusia pada 26 Juni 2018.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)