Herry IP Fokus Jaga Atlet agar Tidak Cedera Jelang Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2018

By Delia Mustikasari - Kamis, 12 Juli 2018 | 20:32 WIB
Herry IP (membawa trofi) di tengah pasangan Mohammad Ahsan/Angga Pratama (kanan) dan Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro di final Kejuaraan Beregu Asia 2018, Minggu (11/2/2018), di Alor Setar, Malaysia. (BADMINTON INDONESIA)

"Hambatan pada Asian Games tidak hanya dari Jepang, Malaysia, China, dan Taiwan. Kami juga akan fokus kepada negara lain karena persaingan ganda putra cukup ketat. Jadi, kami harus perhatikan setiap musuh," tutur Herry.

Pada Kejuaraan Dunia 2017, Indonesia mendapat satu medali emas melalui pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan satu medali perak dari pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro.