Lalui 10 Turnamen, Zheng Siwei/Huang Yaqiong Sudah Jadi Ganda Campuran Teratas Dunia

By Any Hidayati - Jumat, 10 Agustus 2018 | 15:01 WIB
Ganda campuran China, Zheng Siwei (kiri) dan Huang Yaqiong, dengan medali emas Kejuaraan Dunia 2018 pada Minggu (5/8/2018) di Nanjing, China. (BWF)

Dengan hasil ini pula perombakan yang dilakukan bulu tangkis China berbuah manis.

Zheng awalnya berpasangan dengan Chen Qingchen tetapi karena dirasa tidak tampil maksimal maka selepas French Open 2017 mereka 'bercerai'.

(Baca Juga: Bos Red Bull Racing sempat Mengira Ricciardo Mengganggu Liburannya saat Mengaku Pindah ke Renault)

Meski sempat kembali dipasangkan pada Superseries Finals 2017, Zheng dan Chen tidak lagi tampil bersama pada sektor ganda campuran.

Chen saat ini lebih fokus ke ganda putri bersama Jia Yifan, sementara Zheng tetap berkompetisi sebagai pasangan ganda campuran.

Mantan pasangan Huang adalah Lu Kai yang juga sama-sama dipisahkan setelah French Open 2017.

Selain ganda campuran, Huang juga terkadang tampil sebagai pemain ganda putri bersama Yu Xiaohan.

Zheng Siwei/Huang Yaqiong dipastikan akan tampil pada Asian Games 2018.

Cabang olahraga bulu tangkis dalam Asian Games 2018 bakal berlangsung pada Minggu (19/8/2018) hingga Selasa (28/8/2018) di Istora Senayan, Jakarta.