Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Pemain Malaysia Ini Menunggu Keajaiban Datang

By Susi Lestari - Kamis, 23 Agustus 2018 | 15:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Daren Liew, bereaksi setelah mencetak poin saat menghadapi Kento Momota (Jepang) pada semifinal Kejuaraan Dunia 2018 di Nanjing Youth Olympic Sports Center, Sabtu (4/8/2018). (JOHANNES EISELE/AFP PHOTO)

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Daren Liew, hanya bisa pasrah saat mengetahui hasil drawing (undian) nomor tunggal putra pada Asian Games 2018.

Bagi pemain berusia 31 tahun itu, dia hanya akan memberikan yang terbaik dan tampil dengan penuh kepercayaan diri seperti yang pernah dilakukannya saat Kejuaraan Dunia 2018.

Sebagai informasi BolaSporter, Daren Liew sukses mendapat medali perunggu meski menjadi pemain non-unggulan.

(Baca Juga: Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Nama Anthony Ginting Jadi Trending Topic Dunia, Ini Buktinya!)

Kali ini di Asian Games 2018, Liew akan melakukan hal yang sama mulai pada babak pertama saat menghadapi Heo Kwang-hee (Korea Selatan).

Jika bisa mengalahkan Heo, Liew pun harus menyiapkan pertandingan babak kedua melawan juara Olimpiade Rio 2016 dari China, Chen Long.

Berpeluang menghadapi lawan berat lebih awal, Daren Liew tidak mau menyerah lebih awal.

"Saya tidak bisa meminta hasil undian yang lebih ketat. Tetapi sekali lagi, saya benar-benar tidak akan rugi apapun hasilnya," kata Liew dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Performa Chen Long agak menurun akhir-akhir ini, tetapi dia tetap pemain yang sangat kuat dan akan sangat bersemangat untuk memenangkan medali emas pertamanya pada kategori perorangan," kata Liew lagi.