Atletik Asian Games 2018 - Berlari Mirip Seekor Cheetah, Lalu Muhammad Zohri Melesat ke Final

By Samsul Ngarifin - Minggu, 26 Agustus 2018 | 19:11 WIB
Lalu Muhammad Zohri (tengah) dalam acara di Gedung BNI 46, Jakarta, Rabu (8/8/2018) (ADE JAYADIREJA/BOLASPORT.COM)

Sementara itu, penelitian yang dipublikasikan di Proceeding of Royal Society B pada 2012 lalu oleh Josh Baxter dari Pennsylvania State University, AS, telah mengungkap fakta serupa.

Hasil penelitian mengatakan bahwa atlet sprinter ternyata memiliki postur kaki serupa cheetah.

Yakni dengan bagian kaki depan yang lebih panjang dan sendi pada pergelangan kakinya berdekatan dengan tendon achilles.

Bentuk kaki cheetah itu jelas memberi keuntungan pada para pelari karena dorongan gaya yang dihasilkan akan lebih kuat.

Hal itu jika dibandingkan dengan dorongan gaya kaki pada laki-laki non-pelari.

Kaki depan yang lebih panjang sendiri memungkinkan kontak dengan tanah yang lebih lama sehingga dapat memberi dorongan lebih baik dalam gerakan ke depan saat berlari.