Tommy Sugiarto Masih Puncaki Peringkat Race to Guangzhou 2018 meski Sempat Tak Ikuti Turnamen

By Any Hidayati - Sabtu, 8 September 2018 | 18:33 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, saat menjalani pertandingan melawan Kalle Koljonen (Finlandia) pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2018 yang berlangsung di Nanjing Olympic Sports Centre, Nanjing, China, Selasa (31/7/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Turnamen yang masuk dalam hitungan Race to Guangzhou adalah BWF Tour Super 100, World Tour Super 300, 500, 750, dan 1000.

(Baca Juga: Asosiasi Bola Basket Jepang Resmi Minta Maaf kepada Parlemen)

Akumulasi poin dari turnamen-turnamen tersebut nantinya akan memunculkan delapan pebulu tangkis terbaik di lima sektor yang dipertandingkan.

BWF World Tour Finals 2018 sendiri akan berlangsung pada 12-16 Desember 2018 di Guangzhou, China dan akan memperebutkan total hadiah senilai 1,5 juta dolar Amerika Serikat atau setara Rp 22,44 miliar.