Katakan Hal Ini Soal Sergio Ramos, Harry Kane Dibully Netizen

By Nina Andrianti Loasana - Minggu, 9 September 2018 | 19:09 WIB
Penyerang Inggris, Harry Kane (kiri), menyanyikan lagu kebangsaan bersama Jordan Pickford sebelum dimulainya laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 kontra Kolombia di Spartak Stadium, Moskow, Rusia pada 3 Juli 2018. ( FRANCK FIFE/AFP )

Harry Kane menjadi sasaran komentar pedas netizen setelah mengeluarkan komentar mengenai Sergio Ramos.

Kane memberikan komentar mengenai tekel yang dilakukan Sergio Ramos pada Mo Salah di laga Final Liga Champions 2018.

Meski insiden ini terjadi pada akhir Mei 2018, fans Liverpool masih menyalahkan Ramos atas aksi yang akhirnya membuat Salah engalami dislokasi bahu ini.

Kejadian ini juga mempengaruhi hubungan Ramos dan Salah yang tampak dingin saat bertemu dalam pengundian Liga Champions 2019 di Monaco belum lama ini.

(Baca Juga: Berita Timnas - Tiga Kejanggalan Sebelum Pertandingan Indonesia Versus Mauritius)

Saat Timnas Spanyol menggelar laga persahabatan dengan timnas Inggris di Stadion Wembley, fans Inggris beramai-ramai menyoraki pemain Real Madrid ini.

Harry Kane rupanya tidak senang Ramos dijadikan target kebencian fans Inggris.

Kane kemudian memberikan pembelaan pada Ramos atas aksi yang ia lakukan.

"Saya belum bicara banyak pada Jordan (Henderson) mengenai dia atau kekalahan Liga Champions, Saya tidak berpikir dia ingin berbicara banyak mengenai hal itu, begitu pula saya," ucap Kane.

(Baca Juga: 5 Fakta Menarik Dedik Setiawan, Primadona Tarkam yang Kini Jadi Ujung Tombak Timnas)

"Tapi Ramos merupakan pemain yang kompetitif. Bek yang sangat sangat hebat dengan atau tanpa bola. Kami bermain melawan dia musim lalu saat menghadapi Madrid," lanjutnya.

"Dia pemain tengah yang sangat tangguh. Dia tidak melakukannya secara berlebihan. Dia tidak melakukan hal yang di luar kebiasaan. Dia memang mengetes batasan, tapi disitulah fungsi wasit," ujar Kane.

Fans Liverpool tidak menyambut baik pernyataan Kane dan menjadikannya target komentar pedas di media sosial.

@Kev1Lfc: "Harry Kane dan Ramos mungkin akan melakukan tos di lapangan malam ini karena kebencian yang sama pada Mohamed Salah,"

@smittensbh9: "Kuharap Ramos menekel keras Harry Kane"

@RyTLFC: "Rasanya lucu Kane mengatakan Ramos mengetes batasan dalam tekelnya pada Mohamed Salah dan tidak melakukan pelanggaran apapun. Tapi dia akan komplain ketika hal ini terjadi padanya,"

@grayjam68: "Kupikir akan sangat pas jika pemerintah Inggris memberikan Ramos gelar Ksatria Kehormatan pada jeda babak pertama malam ini"

@freddystarr1: "Harry Kane benar-benar br****ek dia masih marah karena kalah jumlah gol dari Salah musim lalu. Dia bisa memuji Ramos semaunya itu tetap tidak akan mengubah apa-apa,"