Berita Japan Open 2018 - Marcus/Kevin Kalahkan Juara All England, Hingga Pemain Jepang yang Kangen Istora Senayan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 12 September 2018 | 22:26 WIB
Istora Senayan. ( AULLI REZA ATMAM/BOLASPORT.COM )

Satu per satu pemain unggulan di sektor ganda putra dan ganda putri berguguran pada hari terakhir perebutan tiket 16 besar Japan Open 2018 ini.

Salah satu hasil yang cukup mengejutkan adalah tumbangnya pasangan ganda putra juara dunia 2017 yaitu Liu Cheng/Zhang Nan (China).

Baca Selengkapnya di Sini

2. Kalahkan Juara All England 2016, Marcus/Kevin Melangkah ke Babak 16 Besar


Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat berhadapan dengan Vladimir Ivanov/Ivan Sozonoz pada babak pertama Japan Open 2018, Rabu (12/9/2018).(BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil melewati ujian pertama saat tampil pada turnamen BWF World Tour Super 750 Japan Open 2018.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengawali langkah mereka di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, dengan menghadapi wakil Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Menghadapi pasangan juara All England 2016, permainan cepat yang menjadi ciri khas Marcus/Kevin tidak terlalu terlihat.

Marcus/Kevin secara sabar menunggu peluang emas untuk melepaskan serangan mematikan ke daerah permainan Ivanov/Sozonov.

Baca Selengkapnya di Sini