Miguel Akan Temani Paloma pada Update Patch Free Fire September 2018

By Septian Tambunan - Kamis, 13 September 2018 | 06:42 WIB
(GARENA INDONESIA)

Garena Free Fire Indonesia tidak henti-hentinya menambah pengalaman bermain para pencinta game third person shooter.

Pada awal September 2018, permainan para Survivors akan ditemani dengan update patch yang tidak hanya memberikan fitur dan tampilan lebih menarik, tetapi juga karakter baru bernama Miguel, si teman masa kecil Paloma.

Yuk, kenalan lebih dekat dengan karakter baru dari Free Fire ini.

(Baca Juga: Carlos Tevez Ungkap Perbedaan Mencolok Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di Sesi Latihan)

Dikutip BolaSport.com dari Garena Indonesia, karakter Miguel sebenarnya sudah tidak asing bagi para pemain setia game Free Fire.

Dia dikenal sebagai teman masa kecil karakter Paloma yang kemudian berpisah setelah bergabung di akademi kepolisian.

Setelah lulus dari akademi, Miguel memutuskan untuk kembali ke Mad Dog untuk mengejar organisasi kriminal yang sudah lama diincar.
Sambil menjalankan tugasnya, Miguel bertekad kuat untuk menemukan Paloma.

Di dalam game Free Fire sendiri, karakter Miguel akan memiliki kekuatan, di mana setiap membunuh 1 musuh, dia akan mendapatkan tambahan Energy Points.

(Baca Juga: Diego Simeone Pastikan Bakal Melatih Inter Milan)

Selain Miguel yang akan menemani Paloma dan Survivors di Free Fire, terdapat juga beberapa update lainnya seperti penambahan Mode match baru, yakni Solo Death Race, Special Crate yang menyediakan discount menarik, Token Shop untuk menukar item fragment atau star serta Playcard Loadout yang memungkinkan kalian untuk menggunakan suatu loadout tanpa batas dalam jangka waktu tertentu.

Beberapa fitur yang sudah ada juga mengalami pembaruan seperti Map Purgatory dan Bermuda, Api Unggun kini dapat menambah EP and HP 10/s, Gloo wall akan melindungi lebih dari satu sisi, Pemindai menunjukkan arah terbang pesawat bahkan setelah kamu melompat dari pesawat serta yang paling menarik adalah fitur di mana nama pemain dengan badge terbanyak akan ditampilkan di papan pada saat menunggu game mulai di starting island.

Update segera Free Fire kalian dan mainkan versi terbarunya.

Tautan resmi Free Fire:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut klasemen lengkap UEFA Nations League. . #uefanationsleague

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on