Lee Chong Wei Buka Suara untuk Pertama Kali soal Kanker Hidung yang Dideritanya

By Bayu Nur Cahyo - Minggu, 23 September 2018 | 11:36 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, mengembalikan kok ke arah Kento Momota (Jepang) pada babak semifinal Indonesia Open yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (7/7/2018). (BAY ISMOYO/AFP PHOTO)

Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, akhirnya buka suara setelah dikabarkan mengalami kanker hidung stadium awal.

Lee Chong Wei hanya mengatakan bahwa dia akan segera kembali ke lapangan bulu tangkis apabila kondisi kesehatannya sudah membaik.

"Saya akan segera kembali," kata Lee Chong Wei yang dikutip BolaSport.com dari Channel News Asia.

(Baca juga: Bolehkah Jonatan Christie Melakukan Selebrasi Buka Baju? Ini Kata Susy Susanti)

Lee pun tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang sudah mendukungnya selama berjuang pulih dari penyakit yang dideritanya.

"Terima kasih atas semua perhatian dan kepedulian yang Anda tunjukkan kepada saya selama dua bulan pengobatan ini," ujar Lee menambahkan.

Lee juga tak ingin banyak bicara lebih jauh lagi tentang perkembangan dari pengobatan kanker hidung yang dia derita.

"Saya akan katakan lebih banyak ketika saya sudah kembali (pulih)," tutur Lee.

(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming China Open 2018 - Asa Anthony Ginting Raih Gelar Juara ke-2 Tahun Ini)